6 Jan 2012

Mengetahui Keyascii Keyboard dengan Visual Basic

ASCII (American Standart Code Information Interchange) adalah suatu standar internasional dalam kode huruf dan simbol seperti Hex dan Unicode tetapi ASCII lebih bersifat universal, contohnya 124 adalah untuk karakter “|”. Ia selalu digunakan oleh komputer dan alat komunikasi lain untuk menunjukkan teks. Kode ASCII sebenarnya memiliki komposisi bilangan biner sebanyak 8 bit. Dimulai dari 00000000 hingga 11111111. Total kombinasi yang dihasilkan sebanyak 256, dimulai dari kode 0 hingga 255 dalam sistem bilangan Desimal.
Ketika kita menekan huruf A di keyboard, sebenarnya kita bukanlah menekan huruf A, akan tetapi kita menekan angka binnary yang nilai desimalnya adalah 65.   Artinya setiap huruf, angka, dan segala yang ada di keyboard memiliki nilai  angka. Nah nilai angka di dalam keyboard tersebut yang disebut dengan ASCII, distandarkan,  jadi tiap-tiap keyboard mempunyai nilai ASCII yang sama sehingga akan mudah diterima oleh operating system.
Bagaimana kita mengetahui nilai ASCII dari keyobard?
Kita dengan mudah bisa mengetahui keyascii dari suatu keyboard hanya dengan membuat program sederhana dengan Visual Basic 6.0.  Langkah pembuatannya sebagai berikut :
  • Buat sebuah project di Visual Basic 6.0
  • Simpan dengan nama KeyAscii atau sesuai keinginan kita memberi namanya
  • Tambahkan sebuah textbox, dan biarkan secara default (sehingga namanya menjadi text1)
  • Kemudian kopikan program berikut ke dalam source kode visual basic 6.0
Private Sub Form_Activate()
Text1.Enabled = False
End Sub
Private Sub Form_KeyPress(KeyAscii As Integer)
Text1 = KeyAscii
End Sub
Jalankan program tersebut dan tekan huruf-huruf di dalam keyboard, maka di dalam textbox akan keluar nilai ascii dari keyboard yang kita tekan.  Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Jika ada pendapat atau pertanyaan share di comment, terimakasih…

No comments:

Post a Comment

Garudayasa

Garudayasa